Forum Anak Kecamatan Ujung Loe Bagi-Bagi Berkah kepada Anak Yatim

1226

Bulukumba, Kla.id

Bulan suci ramadhan mendorong umat muslim berbondong-bondong dalan meningkatkan ibadah serta berbuat kebaikan. Tidak terkecuali Forum Anak Kecamatan Ujung Loe sebagai bagian dari Forum Anak Panrita Lopi yang dibina langsung Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Bulukumba melaksanakan kegiatan Bagi-Bagi Berkah kepada anak yatim.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Ahad 20 Mei 2018 di Panti Asuhan Khusnul Khatimah.

Bagi-Bagi Berkah bersama anak yatim merupakan bentuk kepedulian terhadap anak yatim dengan tujuan meningkatkan rasa solidaritas antar sesama dengan memberikan sebagian rezeki yang sudah menjadi hak anak yatim.
Hal itu disampaikan Arham Nur, Fasilitator Forum Anak Kecamatan Ujung Loe Kabupaten Bulukumba.
“Kami berharap kegiatan ini mampu menciptakan rasa empati teman-teman kepada anak-anak yang ada di Panti Asuhan,” tutur Duta Anak Indonesia 2017 itu.

Kegiatan tersebut mendapat respon yang baik dari pembina beserta anak-anak yang ada di Panti Asuhan Khusnul Khatimah. “Kami sangat mensuport Forum Anak Kecamatan Ujung Loe dalam melaksanakan setiap program kerja. Kami juga sangat berterima kasih karena adik-adik dari Forum Anak telah ingin meluangkan waktunya untuk melihat teman-teman yang ada di panti dengan membagikan rezeki. Kami yang ada disini sangat mengapresiasi kepedulian adik-adik Forum Anak Kecamatan Ujung Loe, ” kata Nur Asiah Dg Karra Pembina Panti Asuhan Khusnul Khatimah.

Kegiatan tersebut juga dihadiri pengurus Forum Anak Panrita Lopi Bulukumba sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan bagi-bagi berkah kepada anak-anak panti asuhan.
“Menurut saya, kegiatan yang dilakukan oleh Forum Anak Kecamatan Ujung Loe ini sangat baik karena memiliki kepedulian yang tinggi terhadap anak-anak yatim yang ada di panti asuhan ini, ” kata Khaerul Anam Ketua Forum Anak Panrita Lopi Bulukumba.

Kegiatan Bagi-Bagi Berkah tersebut dimulai dengan rapat pengurus Forum Anak Kecematan Ujung Loe dengan mengumpulkan sumbangan yang bersumber dari hasil partisipasi masing-masing Anggota Forum Anak Kecamatan Ujung Loe. Selanjutnya dilakukan penyerahan sumbangan dari Forum Anak Kecamatan Ujung Loe secara simbolis kepada anak-anak Panti Asuhan Khusnul Khatimah. (Laporan Armini Ananda, Siti Musdalifah – Muhajir Ganie)