Sosialisasi PAUD dan Deteksi Tumbuh Kembang Anak

1253

(Soppeng kla.id)

Sosialisasi PAUD dan Deteksi Tumbuh Kembang Anak Tingkat Kabupaten Soppeng, diikuti sebanyak 50 Peserta dari Guru PAUD dan Kader Posyandu dari 3 Kecamatan se Kabupaten Soppeng, 7 Mei 2018 di laksanakan oleh Dinas Pendidikan Kab.Soppeng.

Materi yang diberikan pada kegiatan ini, adalah Pendidikan Keluarga, Tumbuh Kembang Anak, dan Pemenuhan Gizi & Kesehatan anak oleh Dinas Kesehatan Kab.Soppeng

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kab.Soppeng Dra.Hj.A.Nur Lina,MM menyampaikan bahwa Pendidikan Keluarga merupakan hal yang pertama dan utama untuk memelihara & melindungi anakĀ  agar dapat tumbuh dan berkembang dengan baik. Kegiatan dilaksanakan di Setiap Kecamatan Kabupaten Soppeng, yang sudah terjadwal.

Diharapkan dengan terlaksananya kegiatan ini maka peserta dapat lebih memahami tentang tumbuh kembang anak serta bagaimana mencegah & melindungi anak dari tindak kekerasan